Siapa sih yang tidak kenal Didi Kempot? Penyanyi legendaris itu telah menciptakan banyak banget mahakarya seperti ‘Layang Kangen’, ‘Banyu Langit’, dan masih banyak lagi lainnya. Lagu-lagu yang diciptakannya sangat populer dan dicintai masyarakat Indonesia, dari generasi baby boomers hingga millennial. Untuk mengenal Didi Kempot lebih dalam, kami akan membagikan 8 fakta tentang penyanyi legendaris Didi Kempot, apa saja faktanya? Check it out below!
1. Adik Dari Mantan Anggota Srimulat
Didi Kempot ternyata adalah adik dari mantan anggota Srimulat, Mamiek Prakoso. Hal itu sering diungkapkan Didi Kempot dalam beberapa kesempatan, termasuk saat wawancara dengan CNNIndonesia.com pada tahun 2019 silam. Didi mengungkapkan bahwa Mamiek merupakan kakak dan penggemar beratnya.
Selain itu, Didi Kempot ternyata berasal dari keluarga seniman. Ayahnya bernama Ranto Edi Gudel merupakan seniman ketoprak dan pelawak legendaris asal Solo. Sedangkan ibunya Didi Kempot bernama Umiyati Siti Nurjanah adalah penyanyi tradisional dan menjadi panutan Didi dalam menjalani profesi sebagai penyanyi.

2. Mantan Musisi Jalanan
Siapa yang menyangka kalau sang maestro legendaris Didi Kempot mengawali karir sebagai musisi di jalanan? Benar, Didi Kempot yang telah sukses menciptakan banyak judul lagu terkenal, ternyata mantan musisi jalanan. Pada tahun 1984 hingga 1986, Didi Kempot memulai karir sebagai penyanyi di jalanan kota Solo ditemani alat musik ukulele dan kendhang.
Setelah itu, pada tahun 1987 hingga 1989, Didi mengadu nasib di Jakarta dan sering berkumpul dengan para pengamen di daerah Slipi, Palmerah, Cakung, dan Senen. Sejak itulah muncul julukan Kempot yang merupakan kependekan dari ‘Kelompok Pengamen Trotoar’ dan dijadikan nama panggung pria bernama asli Didi Prasetyo. Semenjak di Jakarta, Didi Kempot mencoba peruntungan dengan mengirim kaset rekaman ke beberapa studio musik di Jakarta hingga akhirnya dilirik oleh label musik terkenal, Musica Studios dan muncullah album pertamanya dengan lagu andalan berjudul ‘Cidro’.

3. Terkenal Di Suriname Hingga Belanda
Penyanyi dangdut dan campursari Didi Kempot ternyata sangat terkenal di luar negeri termasuk Suriname dan Belanda, nih! Penyanyi yang dijuluki ‘GodFather of Broken Heart’ tersebut sering melakukan konser di Suriname dan menyanyikan beberapa lagu, termasuk ‘Cidro’ yang disukai penduduk Suriname.
Sedangkan di Belanda, ada beberapa judul lagu Didi Kempot yang sangat terkenal di sana seperti Layang Kangen, Stasiun Balapan, Joget Sikep, atau Kangen Nickerie. Bahkan ada beberapa lagu yang kurang terkenal di Indonesia, tapi malah terkenal di Suriname dan Belanda, lho!

The post 8 Fakta The GodFather of Broken Heart Didi Kempot appeared first on Brain Berries.
from Brain Berries https://ift.tt/3f4nEpS
via World News
No comments:
Post a Comment